Friday 24 September 2021

 

CLEANING SUPPLIES


 
Cleaning Supplies adalah bahan kimia yang bermanfaat untuk membantu proses pembersihan. Seperti yang sudah dicontohkan di atas, dilihat dari bentuknya cleaning supplies dapat dibedakan menjadi beberapa jenis.
a. Zat cair
b. Zat padat
c. Powder (bubuk)
d. Pasta

Jika kita bicara tentang cleaning supplies atau sering kita sebut dengan cleaner, kita akan mengenal banyak sekali jenis zat ini. Beberapa jenis, terutama yang bersifatmulti purpose, dip akai orang untuk membersihkan permukaan benda-benda seperti lantai, dinding, kaca dan lain-lain. Sedangkancleaner yang bersifatsolvent maupun water based pada umumnya dipakai di dunia industri seperti hotel maupun gedung-gedung yang besar. Namun demikian untuk menentukancleaner yang baik banyak faktor yang perlu diperhatikan, sebab cleaner yang baik harus memenuhi persyaratan tertentu.Cleaner yang baik pada umumnya harus memenuhi persyaratan sebagai berikut:

a.Biodegradable
yaitu dapat diuraikan oleh mikroorganisme, sehingga tidak
membahayakan lingkungan atau tidak mencemari lingkungan.
 b.Solubility
yaitu dapat larut dalam air dan mudah dihilangkan dari permukaan
benda yang dibersihkan.
c.Wetting
Yaitu sifat pembasahan yang kuat, untuk mendapatkan sifat ini diperlukan adanya zat aktif permukaan (surfactants) untuk menurunkan tegangan permukaan air, sehingga pembasahan pada permukaan benda yang dibersihkan dapat berlangsung dengan cepat.
d.Emulsification
Yaitu sifat cleaner yang bekerja memecah kotoran menjadi partikel-
partikel kecil.
e.Soil Suspension
Yaitu kotoran yang sudah diimulsikan harus dibuat tersuspensi dalam larutan untuk mencegah melekatnya kembali pada permukaan benda yang telah dibersihkan, zat yang dapat memberikan sifat ini disebut Emulsifier.
f.Rinsability
Yaitu sisa-sisa zat pembersih dan kotoran harus mudah dihilangkan
dari permukaan benda yang sudah dibersihkan.
g.Desinfectant
Yaitu kemampuan yang dapat membunuh bakteri pembawa penyakit. 

h. PH cleaner 

PH cleaner harus memiliki sifat keasaman dan kebasaan tertentu (cleaner bisa bersifat asam, basa atau netral), tetapi sebagian besar dari kotoran bersifat asam, sehingga diperlukan cleaner yang bersifat basa.

Sifat cleaning suplies asam (acidity) = PH<7
Sifat cleaning suplies basa (alkalinity) = PH>7

i.Tidak ada sifat ”power fade out” untuk memiliki sifat ini diperlukan zat yang disebut chelating agent

 

Manfaat Cleaning Supplies
a. Mempermudah dan mempercepat proses pembersihan.
b. Memperpanjang usia pakai suatu barang, jika cleaning supplies yang digunakan tepat.
c. Memperindah objek yang dibersihkan.
d. Disamping membersihkan beberapa cleaning supplies juga melindungi objek yang dibersihkan.
e. Memberikan aroma yang segar tehadap ruangan atau barang yang diberihkan.

 

Beberapa pertimbangan yang perlu diambil di dalam memilih Cleaning Supplies

Agar pengeluaran perusahaan dapat dicegah atau ditekan seminim mungkin dancleaning supplies yang dibeli dapat berdaya guna seperti yang diinginkan, maka di dalam memilih cleaning supplies harus memenuhi persyaratan sebagai berikut.

a. Memiliki daya bersih dan daya lindung yang baik.
b. Tidak merusak objek yang dibersihkan.
c. Tidak berbahaya bagi pemakai.
d. Ramah lingkungan.
e. Selalu tersedia di pasaran.
f.  Kalau memungkinkan murah harganya.

 

Klasifikasi Cleaning Supplies dilihat dari cara kerjanya
a.Solvent
Cleaning Supplies yang cara kerjanya melarutkan kotoran yang dibersihkan Zat pembersih ini berupa zat cair yang dapat menghilangkan kotoran dengan cara melarutkannya.

Air :
Air adalah salah satu jenis cleaning supplies yang paling seder- hana, tanpa bantuan cleaning supplies yang lain, air bukan bahan pembersih yang efisien. Kotoran yang dapat larut dalam air adalah debu, gula, garam, tanah, dan lain-lain.


Amoniak :
Zat pembersih ini tidak berwarna, mempunyai bau yang khas dan keras, zat pembersih ini berupa zat cair dan kristal. Pemakaian dari bahan pembersih ini harus dicampur dengan air. Jenis kotoran yang dapat dibersihkan dengan zat pembersih ini seperti kotoran lemak yang menempel pada kaca.

Turpentine :
Jenis zat pembersih ini mempunyai bau yang khas dan mudah terbakar. Jenis kotoran yang dapat larut pada tu rpentine seperti noda cat, lemak, plastik dan lain-lain.

Spiritus :
Zat ini seperti halnya turpentine, juga memiliki sifat yang mudah terbakar dan memiliki bau yang khas.

b.Detergent
 

Yaitu cleaning supplies yang cara kerjanya melepas kotoran yang dibersihkan. Bahan pembersih ini biasanya berupa zat cair,powder, pasta, dan p adat (batangan). Apabila dicampur dengan air zat ini dapat melepas an mengangkat kotoran dari benda/barang yang dibersihkan.Det ergent dibuat dari bahan-bahan kimia, seperti :
1. soda ash;
2. sulpuric acid; dan
3. hidrocarbon;

Contoh :
•Forward (cair – Johnson & son)
•GP Clean (cair – Protekindo)
•Rinso, so klin, attack dll (powder)
•Superbusa (padat/batangan)
•Sabun Colek (pasta)

c.Chemical Reaction

Zat pembersih ini adalah suatu zat yang dapat menghilangkan kotoran dengan cara merubah sifat dari kotoran tersebut. Yaitu dapat dibersihkan karena adanya reaksi kimia. Chemical reaction biasanya berbentuk cair atau kristal.

Contoh:
•Go getter (cair - Johnson & son)
•Pilax (cair – henkel)
•Bowl cide (protekindo)
•Caustic soda
•Vinegar
•HCL (hidrocloroid acid)

d.Polish/Primer

Dilihat cara kerjanyapolish/primer dapat dikategorikan menjadi tiga kelompok.
1. Membersihkan dan menghilangkan kotoran.
2. Membersihkan dan melapisi.
3. Melapisi dan melindungi.

Dilihat dari larutan dasarnya polish/primer dapat dikelompokkan menjadi dua.
1.Solvent/Spirit based polish : polish yang zat pelarutnya adalah solvent.
2.Water based polish : polish yang zat pelarutnya adalah air.

Contoh:
•New complette (cair - Johnson & son)
•Fortify (cair – Johnson & son)
•Traf fic Grade (cair – Johnson & son)
•Kiwi
•Ocedar
•Braso
•Shine Up

 

Klasifikasi Cleaning Supplies dilihat dari bentuk dan warnanya:

·         Padat                                       : Pumice Stone

·         Kristal                                                 : Ameral dan Applied 3460

·         Serbuk                                     : Applied A400, Fast Go, Clorine dan Vimp

·         Cream                                      : Shine Up, Glow Metal dan Brasso

·         Cair agak Kental                     : Metana, Netto Clar, Handsoap

·         Cair Berwarna Putih Susu       : Fortify, Traffic Grade dan New Complete

·         Cair Berwarna Kuning            : HCL, Marble Clean, dan Air Freshner

·         Cair Berwarna Biru                 : Vixal, Glass Cleaner dan Go Better

·         Cair Berwarna Hijau               : Both MPC dan Nobla Carpet Shampoo

·         Cair Berwarna Coklat             : Thiner, Cong R Dust dan Dimon Pine

 


Thursday 23 September 2021

PUBLIC AREA

 

HUBUNGAN KERJA PUBLIC AREA SECTION DENGAN SECTION LAIN DI DALAM HOUSEKEEPING DEPATRMENT DAN SECTION LAIN DI DEPARTEMENT LAIN




A.    Kerjasama Public Area Section dengan Seksi-seksi Lain di dalam Housekeeping Department

1.      Kerjasama Public Area Section dengan Floor Section

·         Berikan perintah kerja untuk PA tersebut

·         Membantu mencocokkan perintah kerja yang diterima

 

2.      Kerjasama Public Area Section dengan Linen dan Uniform Section

·         Menyiapkan seragam bersih, rapi dan fragrant

·         Perbaiki seragam jika robek atau damaged

·         Ambillah rapi dan dimasukkan ke dalam tempat yang disediakan setelah mengenakan uniform . Linen dan Uniform menginformasikan tentang pakaian rusak atau robek

 

3.Kerjasama Public Area Section dengan Laundry dan Dry Cleaning Section

·         Membersihkan seragam sehingga harum dan bersih

·         Membersihkan alat-alat kerja seperti PA bawaan lap

·         Memberitahu Anda jika ada bagian cucian Anda inginkan laundry

·         Pasang alat kerja standar seperti lap ke tempat yang disediakan bagian binatu

 

B. Kerjasama Public Area Section/Houseman Section dengan Seksi-seksi Lain di Lain Department

1. Kerjasama Public Area Section dengan F&B Departmenet

·         Housekeeping melakukan pemeliharaan dan pembersihan area-area Food and Beverage outlet, seperti restaurant, bar, ruang rapat dan sebagainya, termasuk menyediakan linen bersih yang diperlukan.

·         Send " Banquet Event Order" ke PA untuk membuat lay out di Ruang Rapat .

·         Meminta bantuan PA menambah meja dan kursi di Ballroom Hall atau perjamuan atau Ruang Rapat . , Dan mengurangi itu jika tidak diperlukan lagi.

·         Beritahu PA untuk membuka lay out jelas ruangan jika acara selesai .

·         Menyediakan , memelihara dan menyimpan persediaan kain yang digunakan seperti Makanan dan Minuman Departemen seperti :· Tabel linen ( taplak meja ) · Napkin ( serbet ) · Alas meja di bawah taplak meja ( multon )

·         Perjamuan membantu membuat lay out di Banquet Hall .

 

 

2. Kerjasama Public Area Section dengan Front Office Department

·         Menyediakan data kamar-kamar yang akan digunakan atau diisi oleh tamu

·         Housekeeping meyediakan laporan status dan kondisi kamar yang dapat digunakan oleh Front Office untuk melakukan blocking pemesanan kamar

·         Masalah status kamar dan kebersihan kamar tamu

·         Masalah room discrepancy (perbedaan status kamar)

·         Masalah perpindahan kamar   Masalah kedatanagan dan keberangkatan tamu

 

3. Kerjasama Public Area Section dengan Sales and Marketing Department

·         Bertugas memasarkan, menjual, dan mempromosikan produk yang ada di hotel.

·         Mengadakan perjanjian dengan biro periklanan maupun biro perjalanan.

·         Membuat permintaan khusus ke housekeeping untuk pembuatan taman di meeting room (dry garden, mini garden).

·         Beritahu PA , kapan akan diadakan confrensi , seminar , lokakarya , dan pertemuan koordinasi lainnya di Hall Conference , Function Room atau Kamar Pemasaran .

·         Beritahu PA jika ada perubahan jumlah peserta serta lay out , untuk menentukan jumlah susunan meja / kursi di ruang .

·         Pemasaran dan kantor membersihkan kamar / fungsi yang akan digunakan untuk pertemuan . D . Lakukan perubahan lay out seperti yang diinginkan oleh buku tamu .

4. Kerjasama Public Area Section dengan Petugas Engineering

·         Maintenance/memperbaiki kerusakan-kerusakan yang ada di kamar dan area hotel.

·         Koordinasi dengan housekeeping untuk memperbaiki kerusakan dikamar out of order (telepon, AC, air, listrik, sipil dan lain-lain).

·         Menindak lanjuti perintah kerja (work order) yang diberikan oleh housekeeping.

·         Bertanggung jawab atas penyediaan listrik dan air yang ada di hotel.

5. Kerjasama Public Area Section dengan Security Department

·          Berkordinasi apabila terjadi hal-hal yang perlu melakukan pemeriksaan, seperti keamanan seluruh area dan keselamatan tamu di kamar. Dalam kasus kehilangan barang di kamar, maka housekeeping akan meminta bantuan security untuk melakukan investigasi dan introgasi untuk mencari solusi, juga apabila perlu melakukan pemeriksaan kamar-kamar yang dicurigai atau memeriksa kondisi tamu kamar yang terkunci atau berstatus do not disturb

·         Memberikan keamanan untuk area kerja dan memantau seluruh PA dalam rangka untuk menghindari hal yang tidak diinginkan untuk memantau masuk dan keluar serta tamu dari dan ke hotel dan menyaksikan tamu yang mencurigakan .

·         Melakukan " body checking " karyawan yang pulang setelah tugas dan menangani barang-barang yang hilang .

·         Laporan kepada keamanan jika ada yang mencurigakan , memberitahukan keamanan jika ada VIP check-in , serta berapa banyak kamar akan ditempati .

·         Beritahu keamanan dan melaporkan jika barang bawaan keluar hotel ( housekeeping terutama) untuk tujuan keluar sisi carteting , pertemuan dan lain-lain .


Thursday 16 September 2021

CLEANING SERVICE & GENERAL CLEANING


I. LATAR BELAKANG

 

Di era globalisasi dan modern ini, kebanyakan orang atau perusahaan dan instansi menyukai hal yang instan, cepat, hemat, dan efisien. Termasuk dalam hal kebersihan lingkungan,

misalnya situasi kantor yang bersih dan nyaman. Tetapi untuk menciptakan situasi rumah  yang bersih dan nyaman orang harus mengeluarkan biaya lebih untuk pekerja dan obat –obatan untuk membersihkan setiap bagian dalam ruangan rumah. Dan itu dirasa tidak cukup efektif dan hemat.

Oleh karena itu, untuk menciptakan situasi rumah  atau ruangan yang bersih dan nyaman dengan praktis dan hemat, kami siap membantu anda dalam usaha pembersihan dan perawatan disemua bagian ruangan dan lingkungan sekitar rumah  anda. Dengan lingkungan yang bersih, ruangan –ruangan yang bersih dan harum, otomatis akan menciptakan suasana yang nyaman bagi diri anda, orang orang yang ada disekitar.

II. TUJUAN

Tujuan penawaran jasa kami adalah :

1. Untuk membantu menjaga kebersihan dan kenyamanan setiap ruangan dalam rumah klien kami

2. Untuk membantu perawatan rumah dan taman klien kami

3. Untuk membantu membersihkan setiap ruangan dalam rumah klien kami

4. Untuk memudahkan klien mengatasi masalah kebersihan dalam rumah maupun halaman  klien kami dengan lebih praktis dan hemat biaya.

III. LINGKUP PEKERJAAN

1. Pemeliharaan rumah Bagian Dalam

Pemeliharaan rumah bagian dalam meliputi:

a. Pembersihan plafon dari sarang laba –laba

b. Pembersihan tembok dinding dari noda –noda

c. Pembersihan tangga

d. Pembersihan pagar atau reilling dalam rumah

e. Pembersihan kap –kap lampu

f. Pembersihan tralis tralis dinding maupun lantai

g. Pembersihan kaca pemisah ruangan dan teralis bagian dalam

h. Pembersihan hiasan dinding

i. Pembersihan jendela kaca

j. Pembersihan Wallpaper

k. Dan lain –lain berdasarkan survey lapangan, akan ditambahkan sesuai permintaan

2. Pembersihan dan Pemeliharaan Lantai

a. Pembersihan lantai keramik

b. Pembersihan karpet

c. Pembersihan lantai marmer

d. Pembersihan lantai –lantai lain yang berada dalam area rumah

3. Pembersihan dan Pemeliharaan Kaca, Pintu, Jendela, Dinding dan Pilar

a. Pembersihan kaca dari debu dan bekas noda yang lain

b. Pembersihan pintu dari kayu, kaca atau bahan lain dari debu dan noda yang menempel

c. Pembersihan jendela kaca atau dari bahan yang lain dari noda yang menempel

d. Pembersihan pilar kayu atau stainless

4. Pemeliharaan Toilet

a. Pembersihan plafon dari sarang laba –laba

b. Pembersihan dinding dari noda sabun dan bercak air

c. Pembersihan accesories dalam kamar mandi

d. Pembersihan dan pengisian handsoap dispenser

e. Pembersihan meja wastafel

f. Pembersihan closet jongkok maupun dudukdan urinoir

g. Pembersihan dan polishing dengan nylonbrush lantai dan dinding toilet

IV. TENAGA KERJA

Jumlah petugas yang ditempatkan ditentukan oleh kebutuhan rumah serta  berdasarkan kesepakatan dengan klien.

V. FASILITAS

Chemical dan Equipment dari Sekolah

VII. SISTEM KERJASAMA

Trainer akan melaksanakan Pelatihan

VIII. HARGA

Harga yang dikenakan pada klien akan diajukan berdasarkan survey dan kebutuhan klien.







 






















































 


 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


BTemplates.com

management housekeeping
Powered by Blogger.

Sample Text

Text Widget

About Me

My photo
saya senang dengan kebersihan,karna kebersihan adalah sebagian dari iman

About Me

My photo
saya senang dengan kebersihan,karna kebersihan adalah sebagian dari iman

Followers

Search This Blog

Pages

Popular Posts