Management Housekeeping
(JENIS-JENIS LANTAI DAN CARA PERAWATANNYA)
Dalam
sebuah hotel, lantai merupakan bagian yang paling luas. Oleh karena itu,
sebagian besar waktu yang tersedia diluangkan untuk merawat dan membersihkan
lantai. Dalam penggunaannya, pemilihan kualitas lantai menjadi hal yang sangat
penting. Pemilihan dan penggunaan lantai haruslah sesuai dengan fungsi dari
area atau ruangan tersebut. Berikut ini beberapa jenis lantai dan perawatannya.
1.
Lantai Lenting
Merupakan jenis lantai yang sifatnya lenting. Keunggulan dari
jenis lantai lenting adalah dapat mengurangi suara hentakan kaki. Beberapa jenis
lantai lenting yang sering digunakan, sebagai berikut:
a.
Vinil Asbes
b.
Ubin Aspal
c.
Ubin Karet
d.
Vinil
e.
Linoleum
Perawatan sehari-hari lantai lenting ini cukup dengan cara mopping. Untuk perawatan secara periodik
berikut beberapa cara yang dapat dilakukan antara lain :
a.
Mengepel basah.
b.
Kering atau setengah basah.
c.
Menyikat.
d.
Mengupas bagian yang lama.
2.
Lantai Keras
Lantai keras merupakan jenis lantai yang memiliki kekuatan
yang lebih dibandingkan dengan jenis lantai lenting. Lantai jenis ini biasa
digunakan pada ruangan-ruangan yang sibuk seperti ruang pertemuan, lobby, dapur (kitchen), gudang (store).
Yang termasuk dalam tipe lantai ini antara lain:
a.
Lantai Marmer
b.
Lantai Teraso
c.
Lantai Kayu
Berikut adalah beberapa hal yang harus dilakukan untuk
merawat tipe lantai yang satu ini antara lain:
a.
Gunakan vacuum
cleaner atau menyapu untuk perawatan harian lantai marmer.
b.
Untuk perawatan harian lantai teraso dapat
dilakukan dengan cara menyapu dan apabila ada sedikit noda maka dapat digunakan
prosedur menyapu basah. Untuk tipe lantai teraso hindari bahan-bahan pembersih
yang mengandung minyak dan/atau mengandung asam.
c.
Untuk perawatan lantai kayu dapat dlakukan
dengan prosedur mengepel kering atau memoles dengan mesin pembersih lantai. Hindari
mengepel dengan air yang terlalu banyak karena dapat merusak lapisan kayu.
3.
Lantai Karpet
Ruangan dengan lantai
karpet akan lebih terlihat mewah , dan tenang atau tidak berisik namum ruangan
dengan lantai karpet memiliki tingkat kesulitan tersendiri dalam proses
perawatannya. Berikut adalah prosedur perawatan lantai karpet, antara lain:
a.
Perawatan harian (daily maintenance)
1.
Menghisap debu (vacuuming).
2.
Menyapu karpet (carpet sweeping).
b.
Perawatan mingguan atau bulanan (periodic leaning).
1. Pile lifting.
2. Spot removal.
3. Shampooing carpet.
so come and joint with me,.....